CARA PASANG IKLAN DI TOKOBAGUS.COM / OLX.CO.ID AGAR CEPAT LAKU



Pasang iklan di tokobagus.com merupakan salah satu cara berpromosi lewat internet yang cukup ampuh untuk melipat gandakan penjualan. Bagi Anda yang ingin menjual barang, mempunyai usaha / barang / dagangan untuk dijual, mungkin ada baiknya Anda mencoba beriklan di tokobagus.com ini. Sebagaimana telah kita ketahui bahwa beriklan di Internet mampu menjangkau "target market" yang lebih luas keseluruh Indonesia bahkan di dunia selama ada koneksi Internet, dan saat ini pengguna Internet sudah sangat banyak yang datang dari berbagai kalangan.

Cara pasang iklan di tokobagus.com pun juga cukup mudah, pertama kita harus mendaftar untuk menjadi member dan kemudian bisa memasang iklan apa saja secara gratis, situs ini memiliki berbagai kategori listing iklan, seperti :
  • Mobil
  • Motor
  • Properti
  • Fashion
  • Elektronik & Gadget
  • Kecantikan & Kesehatan
  • Hobi & Olahraga
  • Rumah Tangga
  • Perlengkapan Bayi & Anak
  • Hewan Peliharaan
  • Kantor & Industri
  • Jasa & Lowongan Kerja

1. TIPS MEMILIH JUDUL IKLAN DI TOKOBAGUS.COM


Sebelum pasang iklan di tokobagus alangkah baiknya kita memikirkan dahulu kira-kira bagaimana format judul iklan yang baik dan mudah ditemukan calon pembeli baik melalui search engine (Google, Yahoo, Bing, dll) maupun Search Box yang disediakan oleh tokobagus di websitenya. Dalam hal ini saya akan berbagi sedikit pengalaman. Dulu saya pernah memasarkan produk orang lain yaitu tanah dan rumah, Alhamdulillah dari tokobagus ini banyak barang yang saya iklankan sering terjadi penjualan.

Intinya, berilah judul iklan dengan kata yang CUKUP SPESIFIK, dan jangan TERLALU UMUM. Contoh yang saya lakukan untuk memberi judul iklan seperti ini :

Saya mengambil tema properti (ruko, rumah, dan tanah), kemudian saya menentukan "target market" (dimana barang tersebut berada dan dimana pembelinya).

JUDUL CUKUP SPESIFIK :
  • Tanah kavling murah dijual di Samarinda
  • Rumah mewah dibawah 1M dijual di Balikpapan
  • Tanah dijual 1 Hektar di Bontang, dll
Hindari judul-judul iklan yang terlalu umum, seperti :
  • Tanah dijual
  • Rumah dijual
  • Ruko dijual, dll
Judul iklan diatas hanya contoh saja, Anda bisa membuat judul iklan lain pada produk yang berbeda.

2.KEUNGGULAN PASANG IKLAN DI TOKOBAGUS.COM


Beberapa keunggulan pasang iklan di tokobagus.com, diantaranya :
  • Merupakan salah satu situs jual beli yang paling sering dikunjungi di Indonesia, sehingga banyak kemungkinan iklan Anda akan sering juga dilihat calon pembeli dan semoga cepat terjadi penjualan.
  • Tokobagus.com memiliki Pagerank 4 google, artinya situs ini sudah memiliki reputasi yang baik dimata google, sehingga ketika orang mencari produk lewat Google Search (pencarian google). Kemungkinan besar Judul iklan Anda akan tampil pada hasil pencarian (dengan kata yang relevan).
  • Terdapat fasilitas Verified Member secara gratis (kode verifikasi akan dikirimkan dari pihak tokobagus ke alamat rumah Anda).
  • Beriklan disini GRATIS. (Yang premium untuk mengubah tampilan iklan tertentu).

3. CARA DAFTAR / MEMBUAT AKUN DI TOKOBAGUS.COM


1. Pertama, silahkan buka www.tokobagus.com, kemudian klik DAFTAR (pojok kanan atas).

2. Kedua, isikan alamat EMAIL Anda, dan tulis dua kali PASSWORD yang nantinya digunakan untuk login ke tokobagus. Klik DAFTAR



3.  Setelah sukses, silahkan cek EMAIL ANDA, dan klik Link Verifikasi (klik "Aktifkan Akun Saya") yang dikirimkan oleh pihak tokobagus.



4. Isi data data yang diperlukan :
  • Nama
  • Email
  • Alamat
  • Nomor Telp
  • Pin BB
  • Dll


5. Terakhir klik SIMPAN dan Anda bisa langsung memasang iklan.

4. CARA PASANG IKLAN DI TOKOBAGUS.COM


Selesai membuat akun dan menjadi member di toko bagus,kini saatnya untuk membuat iklan. Silahkan klik PASANG IKLAN GRATIS di pojok kanan atas


Silahkan isi data data produk yang ingin Anda iklankan :


  • Tipe Iklan (Selain dijual, Anda juga bisa beriklan dicari, disewakan, dan jasa)
  • Judul (Gunakan Tips memberi Judul Iklan seperti diatas)
  • Kategori (Silahkan pilih salah satu)
  • Harga (Terdapat opsi Nego pada Harga yang Anda pasang)
  • Kondisi (Baru / Bekas)
  • Propinsi
  • Kota
  • Deskripsi (Tuliskan judul iklan pada Awal deskripsi, kemudian beri keterangan sejelas jelasnya pada barang/jasa yang Anda iklankan, jangan lupa cantumkan nomor telp Anda)
  • Upload Foto (Hampir 90 % pembeli melihat dahulu barang yang dicarinya, gunakan fasilitas ini untuk mengupload foto-foto barang/jasa yang Anda iklankan).

Contoh iklan yang sudah diterbitkan

Setelah Anda mengisi data data diatas scroll ke bawah dan klik SIMPAN. Sebelum diterbitkan iklan Anda akan direview oleh team support Tokobagus, ini akan membutuhkan waktu beberapa saat. Demikianlah Tips Cara Pasang Iklan di Tokobagus.com . Semoga bermanfaat dan semoga barang/jasa yang Anda iklankan cepat terjadi penjualan.

UPDATE :

Tokobagus.com telah berubah nama menjadi olx.co.id, hanya nama saja yang berubah, cara pasang iklan di olx.co.id tetap sama dengan cara pasang iklan di tokobagus.com



data-matched-content-ui-type="image_sidebyside" data-matched-content-rows-num="4" data-matched-content-columns-num="1"
Bagikan ke FB

Artikel Terkait : CARA PASANG IKLAN DI TOKOBAGUS.COM / OLX.CO.ID AGAR CEPAT LAKU

46 comments:

  1. terimakasih info nya menarik,,blog nya bagus,,,

    BalasHapus
  2. Sama sama Mr.Cecep, terimakasih telah berkunjung pada artikel Cara Pasang Iklan di Tokobagus.com Agar Cepat Laku

    BalasHapus
  3. aku pernah pasang iklan di toko bagus dulu... tp viewnya agak kurang... mungkin karna saya ngga memaksimalkan potensi Titlenya kali ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Info daihatsu: firman syahril
      08881429467
      083184816395
      Pin bb. 767A9570

      Terimakasih .salam hangt. Gan. Smga lncr kegiatan ny. Amin

      Hapus
  4. Muhammad Agung : Itu bisa jadi mas, Title Iklan sangat berpontensi mendatangkan calon pembeli.

    BalasHapus
  5. Msh byk gan sgt mmbntu bgt tips'a.sukses sllu:)

    BalasHapus
  6. bro saya dengan pengisisan form tolong dikirm cara mengisinya.trim,s

    BalasHapus
  7. Bagus banget artikelnya untuk saya yang pemula di dunia online. Thanks gan.

    BalasHapus
  8. siisp. nice info buat newbe seperti saya
    salam hormat untuk semua

    somoga agan semua sehat, dan laris jualannya bagi yg jualan
    tas obrok - tas motor delivery cocok untuk semua usaha di motor anda

    BalasHapus
  9. iklan ana ditoko bagus ditolak terus gan knapa ya

    BalasHapus
  10. Canopy : Biasanya iklan tidak memenuhi kriteria atau melanggar aturan, silahkan coba cek email, biasanya toko bagus menyertakan alasan kenapa iklan tsb ditolak

    BalasHapus
  11. Gan...ko ane pasang iklan di TB terakhirnya ada beli point point an gitu deh.....apa bayar apa gimana ya?
    Jadi kalo di klik pasang iklan gg berubah fiturnya.....help plliiissss

    BalasHapus
  12. Setahu saya beli poin itu bayar gan (bayar ke pihak tokobagus), agar tampilan iklan kita lebih variatif dan mengundang minat beli.

    BalasHapus
  13. koq ga bisa???? udah berkali kali ane mw pasang iklan tapi kaga bisa, udah ane daftar, tp pas mau psang iklan di suruh isi data profil, udah diisi masih z sama, pas mw pasang iklan gitu mulu bolak balik

    BalasHapus
  14. saya mau iklan dengan cara itu ...tapi koq tetep gak bisa???!!!...tulis kategori gak bisa...upload foto gak bisa..padahal udah daftar...satu2x nya yang bisa aktiv di kolom judull PAYAHHHHHH BANGET TOKO BAGUS

    BalasHapus
  15. Ronald : Mungkin masih ada form yang belum diisi mas, bisa juga dengan penulisan kata yang tidak diperbolehkan
    Anonim : Kategorinya "pilihan", bukan ditulis, foto yang hendak diuploadpun harus bebas dari watermark (tulisan, logo website, dan sejenisnya)

    BalasHapus
  16. Bagus infonya,trimakasih ya Gan,daku mau iklanin jasket nih.

    BalasHapus
  17. Ida saidah : Gagalnya dimana ?

    BalasHapus
  18. Udah pasang iklan tapi kok lama aktifnya..

    BalasHapus
  19. Masuknya sunlit ada APA ya.....APA fotonya kegedean....jwb

    BalasHapus
  20. Nurul : Biasanya membutukan max 24 jam untuk disurvey tim tokobagus. jika disetujui maka iklannya tampil, jika tidak maka akan ada pemberitahuan bagaian mana yang harus diperbaiki.

    Heru : Pastikan koneksi internet stabil, agar proses upload lancar.
    Dan berikut persyaratan upload foto yang ditetapkan oleh tokobagus :
    1. Upload gambar/photo yang sesuai dengan produk/jasa yang dijual dengan kualitas photo bagus, fokus dan tidak miring/terbalik.
    2. Hindari penggunaan gambar yang mengandung unsur pornografi. Untuk produk lingerie, underwear dan sejenisnya harap menggunakan mannequin sebagai peraga.
    3. Hindari penyalahgunaan kepemilikan merk (registered merk), watermark, nama situs/URL atau hyperlink website lain.
    4. Kategori Lowongan kerja dan Jasa boleh menggunakan gambar logo perusahaan.
    5. Disarankan menggunakan foto asli (bukan gambar scan/brosur/flyer).
    6. Gunakan photo asli yang diambil langsung dari kamera (tanpa di edit).
    Max. 5 Mb / photo, Untuk Mobile app max. 2 Mb / photo

    BalasHapus
  21. Åssǟlǟmʊ'ǟlǟikʊm... gan.... aq jg udah masang ϑ¡ tokobagus...alhamdulillah udah byk yang laku.. aq menjual semua produk buku pelajaran dan kuliah serta umum.... bila ăϑα yang berminat mau beli buku... hub : 085725039452 Ato pin 74a7e327.. maaf min..numpang promosi.. ăϑα diskon...makasih min...sebelumnya...

    BalasHapus
  22. ga tau kenapa untuk iklan-2 yg diterbitkan di daerah sleman (ato bahkan yang lain)- selalu photo ditolak dengan alasan tidak diambil dari aslinya ??? .. padahal barang diphoto langsung, jelas, ga pake diedit, ga ada tulisan apa-2...
    nah yg paling ngeselin jika dilaporkan jawabanya slalu sama (seperti engine boot yang jawab), copy paste peraturan... padahal udah ngikuti peraturan !!!! emang harus ikut peraturan yg mana lagi ?? ck..ck....

    BalasHapus
  23. Agus Riyanto : Waalaikum salam... Alhamdulillah yah...
    Anonim : Coba hubungi langsung toko bagus di http://www.tokobagus.com/contact.html untuk komplain

    BalasHapus
  24. kok susah ya memasang iklan di tokobagus ini.
    sesudah sy daftar login sesudah itu saya pasang iklan gratis dan kemudia selalu Anda harus melengkapi profil Anda untuk bisa mengakses halaman Iklan saya.
    sy sudah edit tetapi masih saja tetap tdk bisa.

    BalasHapus
  25. butuh dana cepat PT Bfi finance TBK daniera ilma 083806784267

    BalasHapus
  26. Terima kasih Sangat Membantu postingannya sesuai apa yang saya cari good luck

    BalasHapus
  27. Terima kasih sangat membantu 😃

    BalasHapus
  28. gan saya udah daftar dan sukses , tapi kenapa pas di coba login selalu gk bisa , mhon solusi nya

    BalasHapus
  29. Toko bagus,Tolong dii delete aja iklan yg jual tab murah,atas nama TOKO ELEKTRONIK alamatnya dii batam,karena mereka sindikat penipu,saya sendiri termasuk korbannya,mereka bagi teman2 yg mau beli ke mereka jgn dipercaya,mereka penipu ulung,sumpah demi tuhan

    BalasHapus
  30. Kaki ku : Pastikan username dan password diketik dengan benar, jika lupa password Anda bisa meminta kata sandi yang dikirimkan lewat email.

    Anonim : Sebagai calon pembeli online kita juga harus hati hati dan waspada dengan kemungkinan resiko kerugian yang ditimbulkan, contohnya barang sudah dibayar namun barang belum juga dikirim. OLX.co.id (dulu tokobagus.com) hanyalah merupakan fasilitas yang disediakan untuk mempertemukan penjual dan pembeli, jangan mudah terpancing dengan tawaran tawaran yang menggiurkan, harga yang jauh dibawah pasaran, janji janji berlebihan, dsb. Dalam membeli barang lebih baik gunakan metode COD (Cash On Delivery) / Ada uang ada barang. Bila penjual berada diluar kota sebaiknya cek kebenarannya terlebih dahulu, misal melalui kerabat atau teman yang tinggal diluar kota, bisa melalui sosial media, website, atau kesaksian para pelanggan lain (testimoni). Tips berbelanja AMAN juga sudah dijelaskan oleh pihak Tokobagus / OLX.co.id pada url berikut : http://www.olx.co.id/tips-jual-beli.html

    BalasHapus
  31. Pengen Punya AVANZA BARU ???
    Pengen Punya Emas Batangan???

    Avanza Baru....
    CASH Ok, KREDIT Ok...
    *DP Rendah/Angsuran Rendah
    *Bonus Cashback Besar
    *Bonus EMAS LOGAM MULIA TANPA DIUNDI
    *Proses Mudah
    *Data Dibantu

    BOOKING SECEPATNYA
    Sebelum Harga Unit Naik
    _________________
    RUDIYANTO
    02195585753
    085881230623 [whatsapp]
    081213148903
    2ACC857d [PINBBM]

    Bantu orderan nya gan * free KoMISI

    BalasHapus
  32. pasang iklan promo atau diskon gede2an dari sebuah toko, tokonya di survey dulu yah nanti setelah toko itu bener2 ada dan bukn unsur penipuan baru pihak olx akan menayangkan dan memberi izin iklan tersebut. itu bener ga siiiiih? mohon jawabannya ya! please info ke saya. Terimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tentu saja sebelum dipublish iklannya nanti akan direview tim OLX.CO.ID terlebih dahulu

      Hapus
  33. upload foto profil di olx susah sekali, foto sudah saya edit di photoshop sesuai kriteria yg diharuskan
    80px x 80px/500kb......tetep dak mau, puyenk...
    tolong bantuanya, brother, sister

    BalasHapus
  34. Servis electronic panggil
    Ac . Kulkas.mesin cuci pompa air.instalasi listrik.air.alat2 rumah tangga dll hub...0823 7566 0265

    BalasHapus
  35. Berniaga Yŋƍ gampang pasang iklan nya malah brgbung sama OLX,jadi susah pasang iklannya,,,X_X••Ħa̶̲̥̅̊ďďe̶̲̥̅̊Ħ••X_X

    BalasHapus
  36. asslmualaikummm....mas hanafi....saya pasang iklan jual tanah di olx dan udah saya isi dg lengkap...cuma yg jadi kendala adalah ukuran tanah setiap saya isi slalu tampil (Anda harus mengisi luas tanah dengan format yang benar) yg saya isi seperti ini (133,05m2)mohon solusinya mas..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waalaikum salam. Untuk pengisian data biasanya sudah disertakan contoh :)

      Hapus
  37. gmn caranya iklan bisa jadi urutan pertama . soalnya tiap ane pasang iklan selalu urutan bawah . padahal pasang juga baru . tapi muncul dibawah

    BalasHapus
  38. gmana caranya jadi iklan di urutan pertama

    BalasHapus
  39. Kalau ga punya pin bb gmn gan?? Kok gagal mulu yaakk

    BalasHapus

Panduan berkomentar :
- Gunakan akun Google / Gmail untuk berkomentar.
- Komentar yang bersifat SPAM (Promosi / Link aktif) dan sejenisnya tidak akan diterbitkan.
Harap maklum.